Pendaftaran KKN 2019 dibuka mulai tanggal 4 sampai dengan 10 Juli 2019. Adapun persyaratan dan ketentuan pendaftaran adalah sebagai berikut :
Persyaratan
- Sertifikat PK2 (Hard dan Soft)
- Kwitansi Pembayaran (Hard dan Soft)
- Surat Keterangan Sehat (Tidak Wajib)
- KTP dan KTM (Hard dan Soft)
- Telah Menempuh 110 SKS
Ketentuan
- Pastikan semua dokumen yang akan diunggah (Soft) telah dipersiapkan terlebih dahulu dalam format pdf dan foto profil dalam format jpg.
- Penulisan foto harus dengan format Nama_NIM.jpg . Contoh : Toni Mahadika_76763818143.jpg.
- Mahasiswa mendaftar secara online di aplikasi pendaftaran yang telah disediakan.
- Pada saat awal pendaftaran online, mahasiswa terlebih dahulu memilih desa yang disesuaikan dengan kuota masing-masing prodi.
- Mahasiswa hanya diperbolehkan untuk memilih 1 desa. Apabila diketahui mendaftar lebih dari 1 desa, maka desa yang lain akan didelete oleh administrator sehingga hanya tertinggal 1 desa.
- Setelah mengisi form biodata dan unggah berkas, mahasiswa mendapatkan kartu peserta sebagai tanda kepesertaan KKN. Screenshoot dan kemudian cetak kartu peserta tersebut.
- Kartu peserta yang dicetak dan berkas Hardcopy lainnya dikumpulkan ke sekretatriat KKN. Berkas Hardcopy dimasukkan kedalam map masing-masing Fakultas. Map orange untuk FISIP, map merah untuk Fakultas Hukum, map kuning untuk Fakultas Ekonomi, map putih untuk Fakultas Sastra, map biru untuk Fakultas Teknik, map hijau untuk Fakultas Pertanian, dan map biru untuk FKIP.
- Aplikasi pendaftaran ini akan secara langsung mendistribusikan ke tiap-tiap desa berdasarkan ketentuan no 2.
- Segala komplain tentang pembagian desa tidak akan dilayani setelah tanggal 10 Juli 2019. Data tanggal 10 dianggap final oleh panitia dan tidak bisa dirubah lagi.
- Mahasiswa wajib mengisi semua kolom isian dengan data yang benar dan valid
- Aplikasi Pendaftaran : ditutup.